Jumat, 13 Januari 2012

Implementasi Telematika

Implementasi Telematika

Pada bahasan kali ini penulis ingin membahas implemantasi telematika pada teknologi Sistem Navigasi atau GPS (Global Positioning System).

Global Positioning System
GPS merupakan sistem untuk menentukan posisi di permukaan bumi dengan bantuan sinkronisasi sinyal satelit. Sistem ini menggunakan 24 satelit yang mengirimkan sinyal gelombang mikro ke Bumi. Sinyal ini diterima oleh alat penerima di permukaan, dan digunakan untuk menentukan posisi, kecepatan, arah, dan waktu.



Beberapa info tentang GPS adalah sbb:

– Basis Sistem Satelit
– Untuk navigasi dan penentuan posisi
– cakupan (seluruh dunia)
– Tak tergantung cuaca
– Dapat digunakan oleh banyak orang secara bersama
– Beroperasi secara terus menerus
– Dapat menentukan posisi dan informasi waktu (dari sini dapat ditentukan jarak, kecepatan dan arah)
– Penentuan posisi dengan rejeksi jarak


SISTEM GPS
Sistem GPS ada 3 bagian yaitu :
1. Satelit
2. Pengontrol
3. Pemakai

SATELIT
• 24 SATELIT
• Orbit elipse
• 6 orbit @ 4 satelit
• Tinggi rata-rata 20 km
• Periode 10 jam 58 menit
• Kecepatan + 4 km/det
• 4 s/d 10 satelit terlihat setiap saat dari setiap tempat di bumi



SATELIT BERTUGAS :
• Terima dan simpan data yang ditransmisikan oleh stasiun-stasiun pengontrol
• Simpan dan jaga info waktu dalam satelit yang akurat (jam atomic)
• Pancarkan secara konytinu info pada panjang gelombang L1 & L2 yaitu : +1.75 cm & 2.25 cm
• Info yangyang dipancarkan berisi (jarak, posisi, waktu, pesan-pesan yang lain (seperti kelayakan / kondisi satelit)

PENGONTROL
• Sinkronisasi waktu
• Prediksi orbit
• Injeksi data
• Monitor kesehatan satelit
PEMAKAI
Adalah berbagai receiver yang digunakan oleh Sipil / Militer (Pengamatan di darat, laut dan udara).

Jenisnya :
1. Single Frekwensi
2. Double Frekwensi

Tipenya :
1. Navigasi (Trimble Pathfinder, Trimble Ensign, Magellan, Sony, Garmin)
2. Geodetik (Trimble 4000 Series,Astech, Topcon, Leica, Sokkia)

Ketelitian :
Beberapa mm (secara relatif) s/d puluhan meter (secara absolut)


MENGGUNAKAN GPS
Penggunaan GPS disini menggunakan GPS Garmin seri eTrex.


TOMBOL eTREX

1. Tombol UP/DOWN

· Digunakan untuk memilih menu dan pages

· Mengatur tampilan kontras pada satelite page

· Zoom in dan zoom out pada map page

· Melihat seluruh data perjalanan pada pointer page

2. Tombol ENTER

· Konfirmasi masukan data atau memilih menu

· Menampilkan menu pada halaman utama

· Tekan dan tahan tombol ENTER untuk mengaktifkan menu mark waypoint

3. Tombol PAGE

Untuk kembali ke halaman sebelumnya, jika anda melakukan sesuatu dan tidak akan melanjutkan anda dapat berhenti dengan menekan tombol PAGE.

4. Tombol POWER

· Menghidupkan dan mematikan GPS

· Menghidupkan dan mematikan lampu layar.

PEMASANGAN BATERAI

eTrex dioperasikan dengan 2 baterai jenis AA, yang dipasang dibagian belakang GPS. Untuk memasang baterai, buka bagian tutup baterai dengan memutar kunci D pada bagian belakang GPS seperempat putaran berlawanan arah jarum jam. Masukkan baterai dengan memperhatikan polaritas yang telah ada. Tutup kembali tutup baterai dengan memutar kunci D seperempat putaran searah jarum jam.

MEMILIH HALAMAN

Semua informasi yang dibutuhkan untuk mengoperasikan eTrex dapat ditemukan dalam empat halaman utama (layar tampilan). Halaman-halaman ini antara lain satelit, peta, pointer, dan menu. Ketika dinyalakan tekan tombol PAGE untuk memilih halaman-halaman tersebut.

LANGKAH PERTAMA

Sebelum anda dapat benar-benar menggunakan E Trex untuk navigasi, pertama anda harus menentukan posisi pasti anda saat ini. Untuk melakukan ini, bawalah eTrex anda keluar ke tempat terbuka yang cukup luas. Tekan dan tahan tombol POWER untuk menyalakan GPS anda akan melihat halaman muka selama beberapa detik sebelum E Trex melakukan pengujian secara otomatis, diikuti dengan halaman satelit. E Trex memerlukan sekurang-kurangnya 3 sinyal satelit yang kuat untuk mementukan posisi anda.

Setelah anda melihat READY TO NAVIGATE pada halaman satelit, eTrex telah menemukan lokasi anda dan siap untuk digunakan.

LAMPU LAYAR DAN TINGKAT KEJELASAN GAMBAR

Untuk menyalakan lampu layar, tekan dan kemudian lepaskan tombol POWER pada layar. Lampu layar sudah ditentukan untuk menyala selama 30 detik untuk menghemat tenaga baterai. Untuk menyesuaikan tingkat kejelasan gambar pada layar, tekan tombol UP untuk membuat layar lebih gelap, dan tekan tombol DOWN untuk membuat layar lebih terang.

MENENTUKAN WAYPOINT

Waypoint adalah lokasi dimana anda dapat mengeplot (menyimpan dalam memori) sebagai arah untuk navigasi nantinya. Untuk menentukan waypoint

1. Tekan tombol PAGE dan pilih halaman menu. Tekan tombol UP atau DOWN dan pilih bagian “MARK”.

2. Tekan tombol ENTER. Halaman MARK WAYPOINT akan muncul dengan kata ‘OK?’. Tekan ENTER. Sekarang waypoint telah tersimpan dalam eTrex’s memori.

MASUK KE MENU WAYPOINT

eTrex membantu anda ke waypoint dengan menggunakan GOTO (GOTO artinya GOing TO (menuju ke) sebuah tujuan dalam garis yang terarah).

Untuk memulai GOTO:

1. Tekan tombol PAGE dan pilih halaman MENU. Tekan tombol UP atau DOWN dan pilih ‘WAYPOINT’. Tekan ENTER. Halaman waypoint akan muncul.

2. Tekan tombol UP atau DOWN dan pilih tab yang berisi nama waypoint yang diinginkan dan tekan ENTER. Tekan tombol UP atau DOWN untuk memilih nama waypoint yang diinginkan dan tekan ENTER. Halaman REVIEW WAYPOINT untuk melihat waypoint yang ada/muncul.

3. Tekan tombol UP atau DOWN untuk memilih ‘GOTO’, dan tekan ENTER.

DASAR HALAMAN POINTER

Setelah anda memilih GOTO, eTrex akan memandu anda ke tujuan dengan menggunakan halaman pointer (pointer page). Pointer (panah) akan menunjukkan anda arah ke waypoint tujuan anda. Jalan ke arah yang ditunjukkan panah hingga panah menunjuk ke arah atas dari kompas. Jika panah menunjuk ke arah kanan, berarti anda harus berjalan ke kanan. Jika panah menunjuk kea rah kiri, pergilah ke kiri. Jika panah telah menunjuk tepat ke atas pada kompas, berarti anda telah berada pada jalur yang benar!

MENYELESAIKAN GOTO

Menyelesaikan GOTO :

1. Tekan tombol PAGE dan pilih halaman POINTER. Lalu tekan ENTER.

2. Pilih ‘STOP NAVIGATION’ dalam halaman OPTIONS dan tekan ENTER.

MEMBERSIHKAN TRACKLOG

Setelah anda menggunakan eTrex untuk beberapa kali perjalanan, tampilan peta akan menjadi penuh karena menyimpan trek/jalur yang telah anda lalui. Karenanya anda perlu untuk membersihkan layar dengan membersihkan track log (barisan di sebelah kiri pada halaman peta)

1. Tekan tombol PAGE dan pilih halaman MENU.

2. Tekan tombol UP atau DOWN dan pilih ‘TRACKS’.

3. Tekan ENTER. Sekarang anda berada di halaman TRACK LOG. Gunakan tombol UP dan pilih ‘CLEAR’. Tekan ENTER.

4. Gunakan tombol DOWN dan pilih ‘yes’. Tekan ENTER. Tekan tombol PAGE untuk memilih halaman.


Sekian Penjelasan Mengenai Penerapan Telematika dalam bidang GPS (Global Positioning System. Semoga bermanfaat.

Terima Kasih.


Sumber :

  • http://id.wikipedia.org
  • http://www.coremap.or.id
  • http://www.inigis.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

© 2009 - Manu Blog | Free Blogger Template designed by Choen

Home | Top